Hyperion adalah salah satu
karakter fiksi yang ada pada komik Marvel. Tokoh yang memiliki karakter pria
bersayap ini diciptakan oleh Roy Thomas dan John Buscema. Hyperion pertama kali
muncul pada komik Avengers #69 yang
diterbitkan Marvel pada bulan Oktober 1969. Meskipun memiliki kekuatan yang
besar, Hyperion merupakan sosok antagonis.
Hyperion memiliki nama lain
Zhib-Ran. Tokoh ini memang sangat serupa dengan sosok Superman yang ada pada
komik DC. Saat tokoh ini dibuat persaingan antara DC dan Marvel memang sangat
ketat karena itu untuk tokoh Hyperion agak sedikit mengejek Superman karena di
Marvel sosok Hyperion malah menjadi sosok penjahat yang suka membuat kekacauan.
Hyperion merupakan sosok alien
yang memiliki kekuatan setara dengan Superman karena efek dari atmosfer bumi. Awalnya,
Hyperion ingin menggunakan kekuatan besarnya untuk membantu para manusia. Namun
ia memiliki kelemahan dalam mengendalikan emosi. Akhirnya bukan membela
kebenaran, Hyperion malam membuat para manusia takut karena kekuatan besarnya.
Merasa dilecehkan manusia,
Hyperion akhirnya malah berbuat onar dengan meluluh lantakan kota. Saat itu Avengers harus menghentikannya. Hal tersebut
tidak mudah karena kekuatan yang dimilikinya sangat kuat dan bahkan melebihi
kekuatan Thor.
Hyperion memiliki kekuatan super.
Ia memiliki kemampuan terbang layaknya Iron Man. Ia juga kebal terhadap peluru
dan memiliki mata laser yang bisa menghancurkan apapun. Indra yang dimiliki
Hyperion juga sangat peka. Hmmm…. Benar-benar mirip Superman ya?